Minggu, 16 Juni 2013

SALAM PRAMUKA & LAMBANG GERAKAN PRAMUKA



SALAM PRAMUKA
Perkataan “Salam” berasal dari bahasa Arab yang artinya “Selamat” atau “sejahtera untuk anda”.
Salam (penghormatan) adalah perwujudan dari penghargaan seseorang terhadap orang lain atas dasar susila yang sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia.
Salam Pramuka adalah salam yang diberikan kepada semua anggota Pramuka. Yang lebih dahulu haruslah memberi salam dan yang diberi salam harus membalasnya.
CARA MEMBERI SALAM
A.    Menberi salam dengan memakai topi atau tidak sama saja, sesudah mengambil sikap sebagai berikut:
1.      Dengan gerakan cepat tangan kanan diangkat ke arah pelipis kanan, siku-siku serong ke depan 15 derajat, kelima jari lurus, rapat satu sama lain telapak tangan serong ke bawah dan ke kiri, ujung jari tengah dan telunjuk mengenai pelipis.
2.      Pergelangan tangan lurus, bahu seperti sikap sempurna, pandangan muka tertuju kepada yang diberi hormat.
3.      Jika selesai lengan kanan sikap sempurna.
B.     Memberi salam dengan menggunakan tongkat
1.      Penghormatan dengan tongkat tetap di tangan kanan, tegak lurus ke atas dengan pangkal tongkat melekat pada sepatu dekat ujung jari kelingking kanan.
2.      Lengan kiri diangkat merata ke depan dada, dengan punggung tangan ke arah atas, ujung ibu jari menempel pada tongkat.
C.     Memberi salam (penghormatan) kepada bendera, jenazah dan waktu mengucapkan Tri Satya.
1.      Memindahkan tongkat dari kanan (silang depan dada)
2.      Tangan kanan menghormat.
SALAM PRAMUKA ada 3 macam, yaitu :
1.      Salam biasa yaitu salam yang diberikan kepada semua anggota gerakan paramuka
2.      Salam hormat yaitu salam yang diberikan kepada orang atau sesuatu yang kedudukannya lebih tinggi, misal :
a.       Bendera kebangsaan dalam upacara
b.      Lagu kebangsaan dalam upacara
c.       Presiden/Wakil Presiden
d.      Menteri, gubernur, walikota, bupati, camat, lurah.
e.       Duta besar dan tamu negara
f.       Jenazah
g.      Pembina Pramuka/Guru
h.      Anggota gerakan pramuka
3.      Salam janji, yaitu salam yang diberikan kepada anggota Pramuka yang sedang mengucapkan janji Tri Satya diwaktu pelantikan

LAMBANG GERAKAN PRAMUKA
Lambang Gerakan Pramuka adalah Tunas Kelapa, penciptanya : Soenaryo Atmodipuro
Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 6/KN/72 tentang lambang Gerakan Pramuka
ARTI KIASAN LAMBANG GERAKAN PRAMUKA
1.      Buah nyiur dalam keadaan tumbuh dinamakan cikal berarti penduduk asli yang pertama yang menurunkan generasi baru. Mengkiaskan tiap Pramuka merupakan inti bagi kelangsungan hidup bangsa Indonesia
2.      Buah nyiur dapat bertahan lama dalam keadaan bagaimanapun. Mengkiaskan tiap Pramuka yang sehat jasmani rohani, kuat ulet serta besar tekad dalam menghadapi tantangan hidup, ujian, kesukaran untuk mengabdi pada tanah air bangsa dan negara Indonesia
3.      Nyiur dapat tumbuh dimana saja. Mengkiaskan tiap Pramuka dapat menyesuaikan diri dalam masyarakat dimana ia berada dan dalam keadaan bagaimanapun
4.      Nyiur tumbuh menjulang tinggi ke atas. Mengkiaskan tiap Pramuka mempunyai cita-cita tinggi dan lurus, mulia dan jujur dalam pengabdiannya
5.      Akar nyiur tumbuh kuat dan erat di dalam tanah. Mengkiaskan tiap Pramuka bertekad dan berkeyakinan serta berpegang teguh pada dasar landasan yang baik, benar, kuat, dan nyata
6.      Nyiur adalah pohjon serba guna dari ujung daun sampai akarnya. Mengkiaskan tiap Pramuka adalah manusia yang berguna dan membuktikan diri kepada tanah air, bangsa dan negara Indonesia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar